Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

KALEIDOSKOP 2019 - Cabang Olahraga Indonesia yang bersinar pada SEA Games 2019

By Delia Mustikasari - Rabu, 18 Desember 2019 | 13:20 WIB
Para kontingen Indonesia yang akan berangkat ke SEA Games 2019 di Filipina berbaris jelang pelepasan oleh Menpora RI di Jakarta, Rabu (27/11/2019) (LARIZA OKY ADISTY/BOLASPORT.COM)

Tim angkat besi Indonesia menempati posisi kedua dalam klasemen umum cabang olahraga angkat besi dengan raihan empat medali emas, satu perak, dan lima perunggu.

Meski begitu, tim angkat besi Indonesia berhasil mengorbitkan lifter muda yakni Rahmat Erwin Abdullah yang masih berusia 19 tahun di kelas 73 kg.

Selain itu, ada Windy Cantika Aisah.Windy Cantika Aisah mendapat emas sekaligus memecahkan rekor dunia junior clean and jerk serta snatch pada kelas 49 kg putri.

Perempuan berusia 17 tahun itu memastikan raihan emas bagi Indonesia dengan snatch 86 kg, clean and jerk 104 kg, dan total angkatan 190 kg.

Baca Juga: Update Peringkat BWF - Anthony Ginting Dekati Jonatan Christie Usai Jadi Runner- up BWF World Tour Finals 2019

Catatan ini melewati rekor dunia yang juga ditorehkannya dalam Kejuaraan Dunia Junior dan Remaja di Korea Utara pada Oktober 2019.

Saat itu, Windy berhasil membukukan angkatan snatch sebesar 84 kg, clean and jerk 102 kg, dan total angkatan 186 kg.

5. Voli

ISTIMEWA
Tim bola voli pantai putra Indonesia menyumbang medali emas SEA Games 2019 setelah mengalahkan Thailand, 2-0 di Subic Court Tenis, Filipina, Jumat (6/12/2019).

Tim bola voli pantai putra Indonesia menyumbang medali emas untuk kontingen Merah Putih pada SEA Games 2019 di Filipina.