Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Herry IP Ungkap Alasan Kembalinya Ahsan/Hendra di Pelatnas PBSI

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 22 Desember 2019 | 08:30 WIB
Herry Iman Pierngadi (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH)

Baca Juga: Legenda Bulu Tangkis Jepang Minta Matsumoto/Nagahara dkk Tembus Final Olimpiade 2020

Pada "Race to Tokyo 2020" yang merupakan daftar peringkat perhitungan poin kualifikasi Olimpiade tahun depan, posisi Ahsan/Hendra juga bagus.

Mereka ada di urutan kedua dengan 92.337 poin, terpaut 5.146 poin dari Marcus/Kevin yang memuncaki "Race to Tokyo 2020" untuk nomor ganda putra.

Fakta inilah yang pada akhirnya mendorong PP PBSI selaku penyelenggara pelatnas bulu tangkis untuk memanggil kembali Ahsan/Hendra.

BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil meraih gelar ketiganya dalam BWF World Tour Finals 2019 setelah menumbangkan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang) di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Minggu (15/12/2019).

"Ahsan/Hendra saat ini menjadi salah satu kandidat kuat untuk lolos ke Olimpiade Tokyo. Oleh karena itu perlu difasilitasi tempat untuk latihan bersama tim pelatnas walaupun mereka sudah memutuskan untuk menjadi pemain profesional," tutur Herry IP melalui pesan WhatsApp.

"Keberadaan mereka di pelatnas sebagai sparring menjadi solusi terbaik bagi semua (pemain ganda putra)," kata Herry lagi.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menjadi salah satu dari tujuh pasangan ganda putra utama yang dipanggil ke pelatnas.

Selain mereka, beberapa pasangan gadan putra utama lainnya ialah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf Santoso.

Baca Juga: Manajer Suzuki Usulkan Hal Ini untuk Siasati Banyaknya Balapan MotoGP