Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tinggalkan Barito Putera, Rafael Silva Gabung Klub Peserta Copa Sudamericana

By Muhammad Robbani - Selasa, 31 Desember 2019 | 18:45 WIB
Pemain Madura United Andik Vermansah saat mengejar bola yang digiring Pemain Barito Putera Rafael Silva di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Jumat (24/5/2019). (APUNK/BANJARMASIN POST)

Always Ready menjadi wakil Bolivia setelah menempati posisi ketujuh pada klasemen agregat Liga Divisi Primer Bolivia 2019.

Bolivia mendapatkan jatah mengirim empat klub untuk tampil di Copa Sudamericana untuk tim-tim yang menempati posisi kelima hingga kedelapan di klasemen agregat Liga Divisi Primer Bolivia.

Klasemen agregat adalah gabungan hasil dari klasemen Apertura dan Clausura yang lazim dipraktikkan di Amerika Selatan.

Dalam sistem Apertura dan Clausura setiap klub saling berhadapan masing-masing sebanyak empat kali dengan bermain home dan away.

Singkatnya, klub berhadapan dua kali pada Apertura dan kembali berhadapan dua kali lagi pada Clausura.

Selain Rafael Silva, Always Ready juga mendatangkan beberapa pemain lain seperti Jordy Candia, Hugo Rojas, hingga Javier Sanguinetti.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P