Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada saat bergabung Pangeran Biru, Dhika cuma dikontrak selama setengah musim.
Sementara kiper muda Persib, Aqil Savik juga demikian.
Penjaga gawang berusia 20 tahun mendapat promosi pada 2017 ke tim utama, namun tidak diketahui kontraknya bersama tim utama.
Situasi ini tentu membahayakan Persib karena bisa kehilangan 3 penjaga gawang sekaligus untuk musim depan.
Di tengah kabar itu, satu nama penjaga gawang dikabarkan dalam radar Persib.
Ia adalah Teja Paku Alam.
Baca Juga: Persebaya Terancam Jadi Musafir pada ASEAN Club Championship 2020
Teja mencari klub baru usai tim yang dibelanya pada musim 2019, Semen Padang terdegradasi ke Liga 2.
Rumor mengenai Teja Paku Alam bersamaan dengan datangnya rumor 4 pemain lain ke Persib.
"Untuk sekarang kami sedang memantau empat pemain baru dan kami juga sedang mencari pemain asing pengganti Kevin," ungkap Robert Alberts dilansir dari Tribun Jabar.
"Jadi kami harus mencari tempat kosong itu."
"Total ada lima pemain yang kami cari, dan tentunya mereka akan kami uji," tambahnya.
Pemain-pemain yang dirumorkan merapat ke Persib antara lain Asep Berlian (Madura United), Alfath Fathier (Madura United), Gavin Kwan Adsit (Barito Putera), dan Ganiyu Oseni (Hanoi FC).