Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Usaha pemain Atalanta mengejar ketertinggalan membuahkan hasil di menit ke-75.
Robin Gosens berada dalam posisi yang tepat untuk memanfaatkan bola liar di muka gawang Inter. Cukup dengan senggolan kaki kirinya, bola berhasil melewati Handanovic dengan mudah.
#InterAtalanta | 1-1 | 75'
⚽️ GOOOOOOOOOOL ROBIIIIIIIIIIIIIIN GOSEEEEEEEEEEEEENS!!!!! #SerieATIM #GoAtalantaGo ⚫️???? pic.twitter.com/BKZEpgeFMJ
— Atalanta B.C. (@Atalanta_BC) January 11, 2020
Baca Juga: ATP Cup 2020 - Comeback, Rafael Nadal Antar Spanyol Maju ke Final
Kedudukan kembali imbang dengan skor 1-1 di 15 menit terakhir laga.
Lalu di menit ke-86 atau empat menit jelang berakhirnya pertandingan, Atalanta mendapatkan tendangan penalti setelah Malinovskiy dilanggar di dalam kotak 16.
Luis Muriel yang menjadi eksekutor gagal memanfaatkan peluang emas tersebut.
Tendangannya masih terlalu lemah dan bisa dibaca oleh Handanovic.
Baca Juga: Dalam Tempo 43 Menit, Serena Williams Maju ke Final Auckland Open 2020
Tidak ada gol tambahan hingga pertandingan berakhir. Kedua klub harus rela berbagi poin di pertandingan ini.
Hasil ini membahayakan posisi Inter Milan di tabel klasemen.
Kini tempat mereka di puncak klasemen terancam digeser oleh Juventus yang baru bermain pada dini hari WIB nanti.
⏹️ | FINALE#Lautaro segna e #Handanovic para: dopo quattro minuti di recupero, finisce in parità la sfida di San Siro#InterAtalanta 1⃣-1⃣#FORZAINTER ⚫️????⚫️???? pic.twitter.com/xZZvtknqTD
— Inter (@Inter) January 11, 2020
Inter Milan 1-1 Atalanta (Lautaro Martinez 4' / Robin Gosens 75')
Inter Milan: (3-5-2): 1-Samir Handanovic; 95-Alessandro Bastoni, 6-Stefan de Vrij, 2-Diego Godin; 34-Cristiano Biraghi, 5-Roberto Gagliardini, 77-Marcelo Brozovic, 12-Stefano Sensi (20-Borja Valero 71'), 87-Antonio Candreva; 9-Romelu Lukaku, 10-Lautaro Martinez (16-Matteo Politano 79')
Pelatih: Antonio Conte