Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rendi Irwan Siap Bersaing Meraih Tempat Utama di Skuat Persebaya

By Bayu Chandra - Rabu, 15 Januari 2020 | 13:40 WIB
Gelandang Persebaya Surabaya, Rendi Irwan, saat memberikan keterangan usai laga menghadapi Borneo FC yang berakhir dengan skor 0-0 di Stadion Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya pada Jumat (11/10/2019). (MEDIA OFFICER LIGA INDONESIA)

Terkait dengan persaingan untuk skuad utama setelah kehadiran pemain baru, Rendi Irwan mengatakan hal tersebut dianggap wajar.

Baca Juga: Meski Ada Dua Pemain asal Brasil, Bobotoh Masih Inginkan Makan Konate

Ayah tiga anak tersebut menilai lumrah setiap musim untuk berebut tempat di posisi utama tim.

"Di sana mungkin, kami akan kedatangan pemain baru. Semoga bisa tambah amunisi agar tim ini lebih baik lagi," ujar Rendi Irwan.

"Tidak masalah tiap tahun ada pergantian posisi, kami tahu pada sepak bola persaingan itu hal biasa."

"Pemain cukup berik performa terbaik dan bersaing secara sehat," kata Rendi Irwan.

Rendi Irwan sejauh ini menjadi pemain cukup penting bagi Persebaya Surabaya khususnya di lini tengah sejak tim Bajul Ijo berkompetisi di Liga 2 2017.

Pemain baru selih berganti, tetapi peran Rendi Irwan tidak pernah tergantikan.

Terkait soal pesaing Rendi Irwan, kabarnya pemain adalah Makan Konate, mantan pemain Arema dan Persib Bandung.

Pemain asli Mali ini diisukan akan segera merapat ke Persebaya Surabaya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Klub baru Evan Dimas. . Seperti apa kira-kira formasi Persija? . #persija #jakarta #evandimas #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P