Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Rencana pada tahun 2020, nggak terlalu banyak target yang harus dicapai, tetapi insya Allah tahun ini saya bisa masuk 15 atau 10 besar," kata Shesar lagi.
Untuk memenuhi target itu, Shesar pun mengatakan bahwa level turnamen yang dia ikuti nantinya akan diperbanyak pada level 500 ke atas.
"Turnamen level 300 ada beberapa," ucap Shesar.
Baca Juga: Indonesia Masters 2020 - Shesar Akui Kerap Beri Pengembalian 'Enak' untuk Lawan
"Saya yakin sih (bakal bisa memenuhi target) karena tahun 2018 saya masih di Djarum, teman sparring sedikit, jam terbang juga sedikit."
"Sekarang, di pelatnas, teman sparring banyak, jam terbang banyak. Jadi, saya yakin bisa masuk papan atas," kata Shesar lagi.
Shesar Hiren Rhustavito akan melanjutkan kalender kompetisinya pada tahun ini dengan tampil pada turnamen Thailand Masters 2020 di Bangkok, 21-26 Januari mendatang.
Pada babak kesatu turnamen BWF World Tour Super 300 itu, Shesar kembali menjumpai lawannya pada babak kesatu Indonesia Masters 2020, Kidambi Srikanth (India).
Pertemuan mendatang merupakan yang ketiga dan sejauh ini Shesar selalu bisa mengatasi permainan Kidambi Srikanth.
Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2020 - Praveen/Melati Genggam Tiket Perempat Final