Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol Akhir Pekan Ini - Laga Kandang Barcelona dan Real Madrid
"Liga Inggris adalah Liga Inggris. Sepak bola lahir di sini tetapi saya rasa Liga Spanyol juga memiliki sepakbola yang hebat dan pelatih yang hebat.
"Liga Inggris dan Spanyol adalah dua liga terbaik di dunia," ujar Pochettino.
Pochettino names world’s greatest team, speaks on coaching another club in England, Spain https://t.co/GHQfe4z322 pic.twitter.com/f6c0uiwf1q
— Essenceloaded Gist ❤️???????? (@essenceloaded) January 16, 2020
Pochettino sempat didekati Barcelona dan ia bersikeras menolak karena hubungan dekatnya dengan Espanyol.
Pelatih 47 tahun tersebut mengakui dia akan sangat tertarik untuk mengikuti upaya Quequie Setien yang bakal kembali membangun ulang Barcelona.
Baca Juga: Oezil Bersumpah untuk Tetap di Arsenal hingga Kontraknya Berakhir
"Barcelona, tentu saja, adalah salah satu tim terhebat di dunia. Semua orang mengharapkan dia untuk melanjutkan filosofi yang sama," sambung Pochettino.
"Valverde melakukan pekerjaan yang fantastis di Liga Spanyol bersama Barcelona dan ini merupakan tantangan besar bagi Quique Setien.
"Dia menunjukkan cinta yang luar biasa pada Johan Cruyff dan gaya sepakbola Barcelona.
"Saya pikir ini adalah kesempatan besar baginya untuk menjalani mimpinya dan sangat menakjubkan untuk mengikuti apa yang akan terjadi," tutup Pochettino.