Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barito Putera Segera Sudahi Perburuan Pemain, Djanur: Saya Dukung

By Nezatullah Wachid Dewantara - Sabtu, 18 Januari 2020 | 15:50 WIB
Pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman alias Djanur, memberikan keterangan saat sesi konferensi pers pertandingan Liga 1 2019. (Instagram Barito Putera)

Keputusan ini rupanya didukung penuh oleh pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman.

Baca Juga: Hadapi Inter Milan U-17, Garuda Select Harus Bermain Lebih Tenang

Menurut pelatih yang akrab disapa Djanur tersebut, Barito Putera memang tidak mau terlalu terpaku untuk mendatangkan pemain bintang.

"Saya sejalan dengan apa yang disampaikan oleh pihak manajemen, itu juga sebagai kebutuhan," ujar Djanur dikutip BolaSport.com dari Banjarmasin Post.

Djanur mengaku mengambil pelajaran dari pergerakan bursa transfer Barito Putera pada musim-musim sebelumnya.

Kala itu, Barito Putera sempat jor-joran dalam mendatangkan pemain terutama yang berlabel bintang dan tim nasional.

KOMPAS.com/ANDI MUHAMMAD HASWAR
Pelatih Barito Putera, Djajang Nurjaman, dalam konferensi pers di kediaman CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, di Banjarmasin Kamis (16/1/2020).

Baca Juga: Termasuk Lorenzo, MotoGP Nobatkan 3 Pembalap Jadi Legenda Tahun Ini

"Sejarah sudah menjadi bukti, pemain bintang tidak menjamin prestasi Barito Putera," kata Djanur.

"Banyak pemain bintang dan juga timnas serta pemain yang bergaji tinggi pernah ada di Barito Putera tapi akhirnya minim prestasi," tuturnya.