Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jika Fury mampu mengalahkan Wilder, kemungkinan besar duel Fury selanjutnya ialah melawan Joshua.
Pertarungan tersebut berpotensi terjadi demi mewujudkan ambisi menjadi undisputed champion alias juara tak terbantahkan.
Baca Juga: Floyd Mayweather Beri Kode Akan Lawan Conor McGregor pada 2020
Namun, Fury juga masih melihat Whyte.
"Dia (Whyte) sudah menjadi lawan mandatory untuk, berapa hari dia berkata? 2000 hari? 200 hari dan dia belum pernah mendapatkan gelar juara dunia," kata Fury.
"Jadi, ketika saya mengalahkan Wilder, saya akan mencobanya. Dia layak mendapat duel itu, dia adalah penantang peringkat tinggi yang belum pernah mendapatkan sabuk juara dunia," ucap Fury lagi.
Beberapa waktu belakangan, Tyson Fury kerap menebar kode bakal beralih menjadi petarung seni bela diri campuran alias mixed martial arts (MMA).
Hal ini terlihat melalui unggahan Fury pada akun media sosial personalnya yang menunjukkan dia tengah berlatih bersama Darren Till, salah satu petarung UFC.
Baca Juga: 5 Calon Lawan Conor McGregor Usai Menang atas Donald Cerrone
Selain itu, bintang UFC asal Republik Irlandia, Conor McGregor, juga mengaku tertarik melatih pria berusia 31 tahun tersebut.
Di sisi lain, Fury mengatakan bahwa dia tidak sabar untuk bisa berlatih bersama McGregor demi ambisinya menjadi petarung MMA.
Sementara itu, Presiden UFC Dana White, yang sebelumnya pernah menolak Fury untuk ke MMA, kini beralih mendukung.
Dana White bahkan meminta Tyson Fury untuk bergabung secepatnya ke UFC.