Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebelumnya pada menit ke-14, Inter Milan sebenarnya sudah siap merayakan keunggulan saat Nicolo Barella mencetak gol dari sundulan.
Namun, gol itu dianulir wasit karena lebih dulu terperangkap offside.
Inter juga mengalami kerugian di babak pertama saat bek andalan Milan Skriniar ditarik keluar karena mengalami sakit (17').
Posisi Skriniar di lini belakang diisi oleh penggantinya, Diego Godin.
Pinpoint crosser. ????????????????????????????????????#InterCagliari 1⃣-0⃣ #ForzaInter ⚫️???? pic.twitter.com/p2WgXFEiea
— Inter (@Inter_en) January 26, 2020
Baca Juga: Bukan Manchester United, Ini Klub Paling Banyak Buang Poin di Liga Inggris
Baca Juga: Hasil Drawing Copa del Rey: Real Madrid Ketemu Juara 6 Kali, Barcelona Jumpa Leganes
Setelah gol Martinez, sang pemain berpeluang memperbesar keunggulan saat percobaannya digagalkan Cragno pada menit ke-41.
Cagliari juga punya kans menyamakan skor ketika bola sundulan Paolo Farago dihalau kiper Samir Handanovic sembari terbang pada menit tambahan.
Tak ada lesakan tambahan hingga babak pertama berakhir dengan keunggulan Inter 1-0.