Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manajemen Siapkan Rp 2,4 Miliar untuk Kembalikan PSIS ke Semarang

By Nezatullah Wachid Dewantara - Senin, 27 Januari 2020 | 15:00 WIB
CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi. ( CHRISTINA KASIH/BOLASPORT.COM )

Ia mengungkapkan, manajemen telah menyewa Stadion Citarum dari Pemerintah Kota Semarang untuk lima tahun ke depan.

Baca Juga: Kuota Pilar Asing PSS Terpenuhi, Manajemen Masih Ingin Tambah Pemain

Yoyok juga bersyukur karena Pemkot Semarang sudah merehabilitasi Stadion Citarum.

Rehabilitasi tersebut termasuk dengan pemasangan rumput sintetis dengan standar yang telah ditentukan oleh FIFA.

"Masih ada beberapa aspek yang harus diperbaiki agar bisa digunakan untuk kompetisi Liga 1," ujar Yoyok Sukawi dikutip BolaSport.com dari Antaranews.com.

"Ada beberapa fasilitas yang harus dipenuhi untuk memenuhi standar," ucapnya.

BAYU CHANDRA/BOLASPORT.COM
Suasana pertandingan PSIS Semarang vs Persija Jakarta di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Minggu (26/5/2019).

Baca Juga: Fans LA Lakers Berkumpul di Staples Center untuk Kobe Bryant

Beberapa fasilitas tersebut antara lain ruang ganti, tempat duduk pemain, serta lampu stadion.

Untuk itu, pihak manajemen mengalokasikan dana sekitar Rp 2,4 Miliar untuk memenuhi beberapa fasilitas tersebut.