Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Di sisi lain, Yamaha telah memberikan keleluasaan kepada rider berusia 40 tahun itu untuk menentukan sikap yang akan dia ambil.
Tim balap motor berlogo garpu tala itu berkomitmen untuk tetap memberikan dukungan kepada Valentino Rossi andai dia tidak pensiun.
Satu tempat di tim satelit serta dukungan penuh dalam hal teknis menjadi garansi apabila Rossi masih ingin membalap.
Namun, menurut pengamat MotoGP, Carlo Pernat, Rossi bisa saja membuat langkah mengejutkan lainnya di luar opsi tersebut.
Baca Juga: Dana White Klaim Petarung UFC Ini Setara Muhammad Ali, Yakin?
Pria berusia 71 tahun itu menyebut bahwa Valentino Rossi telah melakukan negosiasi dengan Aprilia untuk berkolaborasi bersama timnya VR46.
"Sepengetahuan saya, mereka sudah melakukan pembicaraan akan hal ini," kata Carlo Pernat, dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.
"Mereka juga telah membicarakan kelangsungan peluang Valentino Rossi untuk meninggalkan Yamaha," tutur dia menambahkan.
Pernat menggaris bawahi bahwa kemungkinan tersebut akan terwujud apabila Aprilia mampu kembali ke posisi atas sehingga bisa berkomitmen penuh untuk memasok motor terbaik kepada tim VR46.
Baca Juga: Termasuk Jakarta, Sirkuit Nasional 2020 Bakal Digelar di 8 Kota