Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Marquez Komentari Situasi Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 7 Februari 2020 | 09:45 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat merayakan gelar kedelapannya. (twitter.com/HRC_MotoGP)

Lorenzo menderita retak di dua ruas tulang belakang dan terpaksa absen pada tiga seri balap setelahnya.

Baca Juga: Termasuk Ferguson, Tak Ada yang Bisa Bikin Khabib Nurmagomedov Bonyok

TWITTER.COM/MOTOGP
Momen saat pembalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo, mengumumkan keputusannya untuk pensiun di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Kamis (14/11/2019)

Setelah itu, Lorenzo pun berjuang untuk mengatasi masalah cedera yang menerpa.

Tak kuat melakoni balapan dengan riwayat cedera yang ada, Lorenzo akhirnya memutuskan pensiun sebagai pembalap pada akhir tahun 2019.

Namun, tidak dibutuhkan waktu yang lama untuk Lorenzo kembali ke lintasan balap.

Beberapa bulan pasca-gantung helm, sosok berusia 32 tahun itu mendapat pekerjaan baru yakni menjadi pembalap penguji alias test rider di Yamaha.

Sebagai pembalap penguji, Lorenzo tetap menunjukkan kualitas.

Dia bahkan mendapat pujian dari eks rekan setimnya, Marquez.

Baca Juga: Pujian Selangit Kepada Deontay Wilder Atas Prestasi Tak Terkalahkan