Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim tamu juga tak mau kalah dalam memberikan tekanan ke jantung pertahanan Persebaya.
Pada menit ke-30, tandukan Hector Dimar Ramos masih bisa ditepis oleh kiper Persebaya, Rivky Mokodompit.
Baca Juga: Bocor! Jersey Latihan Baru Timnas Indonesia Tanpa Logo Garuda di Dada
Peluang tersebut juga berujung cedera bagi bek tengah Persebaya, M Syaifuddin.
Syaifuddin sempat mendapatkan perawatan setelah terlibat benturan kepala dengan Hector Dimar.
Syaifuddin tak mampu melanjutkan pertandingan dan digantikan oleh pemain muda Rizky Ridho pada menit ke-34.
Persebaya sukses membalikkan keadaan menjadi 2-1 pada menit ke-40.
David da Silva mencetak brace lewat gol backheel memanfaatkan umpan dari Irfan Jaya.
Skuat besutan Kurniawan Dwi Yulianto mencoba menyamakan kedudukan di sisa waktu yang ada.