Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Negara, Pelatih Persebaya Persilakan Pemain Gabung Timnas

By Arif Setiawan - Senin, 10 Februari 2020 | 14:45 WIB
Para pemain Persebaya Surabaya dalam laga persahabatan melawan Sabah FA di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (8/2/2020). (Instagram Persebaya Surabaya)

"Rian dan Hansamu, kemarin Hansamu WA saya, dia tanggal 10 kemungkinan ke Jakarta," kata Aji.

Dengan adanya penundaan keberangkatan Rian, sang pemain mempunyai kesempatan tampil di Piala Gubernur Jatim 2020.

Rian bisa tampil ketika melawan Persik Kediri dan Bhayangkara FC.

Persebaya.id
Aji Santoso resmi menjadi pelatih Persebaya di Shopee Liga 1 2019 sejak hari ini (31/10). Ia bakal membenahi mental dan fighting spirit pemain serta cara bermain skuad Persebaya.

"Tapi dari Rian kemungkinan ditunda 14 (Februari), kalau ditunda tanggal 14, kemungkinan bisa untuk main dua kali di Piala Gubernur," ucap Aji.

Walau pemainnya ada yang absen di Piala Gubernur Jatim 2020, Aji mengaku tak mempermasalahkannya.

Aji akan mensupport segala kegiatan yang dilakukan oleh Timnas.

"Tetep saya support, untuk Timnas kami tetep support. Pasti akan kami berikan, manajemen juga pasti akan memberikan," tutur Aji.

Baca Juga: Pesan Gubernur Jatim untuk Suporter: Tiru Raksasa Liga Inggris

Aji berharap walau akan mendukung semua kegiatan timnas, ia berharap pada saat kompetisi Liga 1 musim 2020 dimulai tak akan ada pemusatan pelatihan.

"Mudah-mudahan nanti di kompetisi tidak ada (pemusatan latihan)," tutup Aji.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P