Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eko Yuli Irawan Bakal Didampingi Pelapis Menuju Olimpiade Tokyo 2020

By Wila Wildayanti - Rabu, 12 Februari 2020 | 14:40 WIB
Aksi lifter Indonesia, Eko Yuli Irawan, saat bertanding pada cabor Angkat Besi nomor 62 kilogram put (adityafahmi)

Para lifter pelapis yang disiapkan oleh PABBSI saat ini tengah bersiap mengikuti salah satu ajang kualifikasi menuju Olimpiade Tokyo 2020.

Pada Selasa, 11 Februari 2020 malam para pemain berangkat ke Uzbekistan untuk mengikuti  Kejuaraan Angkat Besi Junior Asia di Taskhen, 13-19 Februari.

Baca Juga: 10 Cabor Ini Belum Penuhi Syarat Pencairan Dana Pelatnas Olimpiade 2020

Kejuaraan Angkat Besi Junior Asia itu akan diikuti oleh Windy Cantika Aisah (49 kg putri), Rahmat Erwin Abdullah (73 kg putra), Yuliana Clarissa (55 kg), Putri Aulia (59 kg putri), M Fathir (61 kg).

"Saya tidak mau berbicara target dulu karena tidak ingin memaksa pemain junior dan youth," ucap Djoko.

"Saya takut hal itu nanti akan berpengaruh pada pertumbuhan tulang-tulang para lifter," ucap Djoko.

Sementara itu, saat ini posisi lifter Triyatno (73 kg) dan Deni (67 kg) belum aman karena masih berada di 15 besar. Di mana Deni berada di peringkat 12 Besar dunia.

Setelah Kejuaraan Angkat Besi Junior Asia,  akan ada dua ajang kualifikasi terakhir sebelum  Oimpiade 2020 yakni Kejuaraan Angkat Besi Dunia di Rumania, 14-20 Maret 2020.

Ajang ini diikuti Windy Cantika Aisah dan Rahmat Erwin Abdullah.

Kualifikasi terakhir adalah Kejuaraan Senior Angkat Besi Asia di Kazakhstan, pada 7-15 April yang akan diikuti Deni, Eko Yuli Irawan, dan Triyatno.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Persija berhasil mengalahkan Persela dengan skor 4 - 1 #persija #persela #pialagubernurjatim2020 #bolasport #bolastylo #sportfeat #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P