Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Anthony Sudah Antisipasi Lawan sejak Awal

By Delia Mustikasari - Rabu, 12 Februari 2020 | 16:46 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, pada partai pertama Kejuaraan Beregu Indonesia 2020 melawan Korea Selatan di Rizal Memorial Coliseum, Manila, Filipina, Rabu (12/2/2020). (BADMINTON INDONESIA)

"Hari ini kami sama-sama banyak membuat kesalahan sendiri. Kondisi lapangan yang agak licin membuat saya ragu untuk main full speed karena saya beberapa kali terpleset, lawan juga," ucap Anthony.

"Sebetulnya dari cara mainnya sudah benar, tapi karena banyak ragu-ragu, posisi menyerang saya jadi kurang pas dan ini mempengaruhi penampilan tadi," ujar Anthony dilansir BolaSport.com dari Badmintonindonesia.

Anthony selanjutnya berharap Indonesia bisa melakukan sapu bersih kemenangan.

Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Susy Susanti Sudah Prediksi Kemenangan Tim Putri Indonesia atas Filipina

"Setiap pemain pasti mau menyumbang angka untuk tim. Tim Korea cukup kuat, terutama di sektor tunggalnya," tutur Anthony.

Pada partai kedua, ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo turun melawan Choi Sol-gyu/Kim Won-ho.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P