Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Emtek Rencanakan Tayangkan Liga 1 2020 di Waktu-waktu Prime Time
"Kami memiliki peralatan-peralatan baru dan menggunakan beberapa hal untuk membersihkan sepak bola kita," kata Hasani Abdulgani.
"Namun, saya tidak bisa mengatakannya kepada media," kata Hasani Abdulgani.
Menurut pria yang juga menjabat sebagai komisaris PT LIB tersebut, hal itu dilakukan agar praktik-praktik kotor seperti pengaturan skor bisa dideteksi dengan segera.
Hasani menegaskan, PSSI ingin membuat iklim sepak bola semakin kompetitif dan sehat.
Apabila ada oknum wasit yang tetap tergoda untuk melakukan tindakan terlarang, dia bisa diproses hukum.
"Kalau mau nakal, monggo. Nanti ada Satgas Anti Mafia Bola yang akan memisahkan dia dengan keluarga kurang lebih empat tahun," ujar Hasani.