Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jonatan Christie belum berhasil menyumbang kemenangan. Ia dikalahkan Son Wan-ho, dengan skor 16-21, 25-27.
Kemenangan Indonesia ditentukan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang turun pada partai keempat melawan Na Sung-seung/Wang-chan, dengan skor 21-10, 21-14.
Tunggal putra, Shesar Hiren Rhustavito menyempurnakan kemenangan Indonesia setelah memetik kemenangan atas Dong Hoon-kim, 15-21, 21-13, 21-14.
Pemain yang turun pada Kejuaraan Beregu Asia 2020 akan mendapatkan tambahan poin yang cukup besar untuk mendongkrak peringkat dunia
Kejuaraan beregu Asia juga menjadi ajang kualifikasi menuju putaran final Piala Thomas dan Uber di Aarhus, Denmark, 16-24 Mei mendatang.
Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Jonatan Christie Belum Sumbang Poin, Ini Evaluasi Susy Susanti
Sebelumnya, tim putri Indonesia akan berjuang memperebutkan tiket semifinal melawan Jepang, pada hari ini, Jumat (14/2/2020), mulai pukul 09.00 WIB.
Baca Juga: Rekap Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Kalahkan Korea, Tim Putra Juarai Grup A
Berikut jadwal siaran langsung Kejuaraan Beregu Asia 2020 di Net TV.
Jumat (14/2/2020) - Perempat final tim putra, mulai pukul 15.00 WIB
Sabtu (15/2/2020) - Semifinal tim putri, mulai pukul 09.00 WIB
Minggu (16/2/2020) - Final putri, mulai pukul 09.00 WIB
Minggu (16/2/2020), Final putra, mulai pukul 15.00 WIB