Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan UMSurabaya Berminat Sponsori Persebaya Surabaya Musim 2020

By Arif Setiawan - Selasa, 18 Februari 2020 | 19:45 WIB
Para pemain Persebaya Surabaya dalam laga persahabatan melawan Sabah FA di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (8/2/2020). (Instagram Persebaya Surabaya)

"Ini kerja sama simbiosis mutualisme," kata Sukadiono, Rektor dari UMSurabaya.

Pihak UMSurabaya sendiri berharap kerja sama yang terjalin bisa bertahan lama.

"Sesuai dengan visi UMSurabaya, tentu kami berharap bekerjasama dalam jangka panjang, tetapi kami lihat dalam semusim ini terkait dengan exposure yang diterima oleh UMSurabaya," jelas Sukadiono.

ANTARA Jatim/Fiqih Arfani
Sejumlah spanduk yang dibentangkan suporter saat menyaksikan pertandingan uji coba Persebaya melawan Persis Solo di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya beberapa waktu lalu.

UMSurabaya merupakan perguruan tinggi pertama di Surabaya yang berkontribusi ke sebuah klub profesional.

Sedangkan di Indonesia, sebelumnya ada Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta yang menjadi sponsor dari PSIM Yogyakarta.

"Kami ingin menjadi perguruan tinggi pertama di Surabaya yang berkontribusi ke sebuah klub profesional," ucap Sukadiono.

Baca Juga: Panasnya Duel Persebaya Vs Arema, Siswa 4 Sekolah di Blitar Dipulangkan

"Persebaya sendiri menjadi kebanggaan Kota Surabaya, jadi kami juga memiliki kepedulian, tidak hanya dari dukungan materiil, tetapi kami juga punya aset Bonek dan Bonita di kampus yang cukup antusias ketika akan mejalin kerja sama dengan Persebaya," tutur Sukadiono mengakhiri.

Dalam kerjasama itu, nantinya logo bertuliskan UMSurabaya akan terpasang di lengan kiri jersey Persebaya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P