Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Menang Beruntun Terbanyak dalam Sejarah Premier League, Klopp Sebut Gol Ke-2 Buat Stadion Goyang

By Septian Tambunan - Selasa, 25 Februari 2020 | 07:26 WIB
Ekspresi pelatih Liverpool, Juergen Klopp, seusai laga Liga Inggris kontra West Ham United di Stadion Anfield, Senin (24/2/2020). (TWITTER.COM/OFFICIALFPL)

Bola sepakan Fornals sempat memantul ke tanah dua kali sebelum masuk ke dalam gawang Alisson Becker.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Kebobolan Terbanyak dalam 12 Laga, Liverpool Diselamatkan Pemain 21 Tahun

"Mereka mencetak gol kedua dan saya harus melihat tayangan ulang untuk mengetahui apa yang terjadi," kata Juergen Klopp seperti dilansir BolaSport.com dari BBC.

"Situasi tertinggal memaksa kami untuk tetap tenang dan melakukan sesuatu dengan benar."

TWITTER.COM/LFC
Gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum, merayakan golnya bersama Virgil van Dijk dalam laga Liga Inggris kontra West Ham United di Stadion Anfield, Senin (24/2/2020).

"Semua gol yang kami cetak aneh."

"Gol terbaik yang kami cetak tidak disahkan karena Sadio berada dalam posisi offside," ucap Klopp melanjutkan.

Hasil pertandingan melawan West Ham United membuat Liverpool meraih kemenangan beruntun terbanyak dalam sejarah Premier League!