Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Muhammad Rian Ardianto Ingin Perbaiki Prestasi pada All England Open 2020
"Mungkin kami bisa lolos empat tahun lagi," ucap Rian melanjutkan.
Rian pun tak menampik bahwa Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra punya keunggulan yang tidak dimiliki dirinya dan Fajar.
"Kalau dilihat dari ranking dan prestasi mereka memang lebih baik. Saya dan Fajar tak boleh down karena ini, karena mungkin ini tahun untuk Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra. Mereka lebih stabil," tutur Rian.
Baca Juga: Jelang All England Open 2020, Rian Waspadai Perubahan Gaya Main Lawan
Pemain asal klub PB Jaya Raya tersebut berjanji dia dan Fajar akan lebih bersemangat bersaing dengan kedua pasangan kompatriot mereka.
"Ini jadi pembelajaran dan pengalaman kami untuk lebih bersemangat dan tak ketinggalan ke depannya," ujar Rian.
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dijadwalkan berlaga pada All England Open 2020 di Birmingham, Inggris, 11-15 Maret 2020.
Mereka akan bersua Mathias Boe/Mads Conrad-Petersen (Denmark) pada babak pertama.