Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Virus Corona, Shin Tae-yong Sumbang Rp 1,4 Miliar untuk Warga Korsel

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 5 Maret 2020 | 17:52 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, diperkenalkan di Stadion Pakansari (MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM)

Daegu juga sangat berdekatan dengan kota kelahiran Shin Tae-yong, Yeongdok.

Baca Juga: Jadwal Pekan ke-2 Shopee Liga 1 2020, Laga Persija Vs Persebaya Ditunda

Apa yang sudah disumbangkan oleh Shin Tae-yong diumumkan secara resmi oleh Yayasan Korea Untuk Kesehatan Internasional (KOFIH).

Shin Tae-yong bukan satu-satunya orang yang menyumbang donasi kepada masyarakat Daegu.

Akan tetapi ada juga pemain Belgia Sint-Trident, Lee Seung-woo, yang kabarnya menyumbang sebesar 100 juta won atau setara Rp 1,2 Miliar.

Baca Juga: Alasan Kompetisi Liga Malaysia Tidak Berhenti di Tengah Virus Corona

"Tolong berikan banyak dukungan kepada orang-orang yang sudah merasakan rasa kehilangan dan sakit besar yang sedang dirasakan oleh masyarakat Daegu," kata Shin Tae-yong seperti BolaSport.com kutip dari SportsW.

Shin Tae-yong saat ini masih berada di Indonesia.

Belum diketahui apakah eks pelatih timnas Korea Selatan itu akan kembali ke negaranya untuk berkunjung ke sana atau tidak.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P