Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Inggris - Salah Cetak Gol Ke-70, Liverpool Sukses Jinakkan Bournemouth

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 7 Maret 2020 | 21:43 WIB
Mohamed Salah mencetak gol penyeimbang bagi Liverpool pada pertandingan melawan Bournemouth di Stadion Anfield, Sabtu (7/3/2020). (TWITTER.COM/THEKOP_COM)

Liverpool selaku tim tuan rumah memegang penguasaan bola mencapai 75 persen sepanjang laga.

Liverpool  mampu melepaskan 14 tembakan dengan 6 shot on target ,sementara Bournemouth melepaskan 6 shot dengan 4 tembakan tepat sasaran.

Baca Juga: Aubameyang: Tak Perlu Trofi untuk Jadi Striker Kelas Wahid

Tuan rumah Liverpool langsung memegang kendali permainan selepas wasit meniup peluit awal babak pertama.

Keasyikan menyerang, gawang Liverpool harus jebol oleh gol Callum Wilson pada menit ke-9 usai menuntaskan umpan pendek Jefferson Lerma di dalam kotak penalti.

Serangan balik cepat Bournemouth gagal diantisipasi baik oleh Joe Gomez yang gagal menutup pergerakan Callum Wilson yang menerima buangan bola dari belakang.

Philip Billing yang menerima umpan pendek dari Wilson langsung mengirim terobosan kepada Jefferson Lerma yang merangsek ke kotak penalti tuan rumah.

Baca Juga: Babak I Liga Inggris - Salah dan Mane Bawa Liverpool Unggul 2-1

Penyerang asal Inggris tersebut dengan mudah menendang bola ke gawang Adrian. Liverpool tertinggal 0-1. 

Gawang Liverpool nyaris dibobol kedua kalinya pada menit ke-15 setelah tandukan Nathan Ake yang menerima sepak pojok Ryan Fraser masih bisa digagalkan oleh Adrian.