Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Igor Kriushenko: Duel Persikabo Vs PSS Sleman Akan Berjalan Menarik
Liverpool perlu memenangi 3 pertandingan terdekat di liga, apapun hasil yang dibukukan oleh Manchester City. Tiga laga selanjutnya adalah Vs Everton (16 Maret), Vs Crystal Palace (21 Maret), dan Vs Man City (5 April)
Dengan kata lain, Liverpool bisa memenangi Liga Inggris di kandang Man City pada 5 April dengan catatan The Citizen selalu menang pada dua laga sebelumnya.
Atau, Liverpool bahkan bisa menjuarai Liga Inggris pada pekan ke-30 dengan skenario tercepat tanpa memainkan laga.
Syaratnya, Manchester City harus kalah dalam 3 laga yang mereka mainkan beruntun.
Perubahan sejumlah laga buat City berdampak pada padatnya jadwal The Citizen dalam sepekan ke depan.
Pada pekan ke-29, Manchester City harus menghadapi Man United di Old Trafford, Minggu (8/3/2020).
Tiga hari berselang, Pasukan Pep Guardiola harus menghadapi Arsenal pada pekan tunda di Stadion Etihad.
Baca Juga: Ditahan Imbang Persita Tangerang, PSM alihkan Fokus ke Piala AFC