Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSS Sleman Belum Pernah Menang, Pelatih Persib Tak Mau Anggap Remeh

By Ibnu Shiddiq Nur Fitri - Rabu, 11 Maret 2020 | 18:45 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts. (PERSIB.co.id/Gregorius A.K )

Kemudian Persib sukses mencuri angka di markas Arema FC dengan kemenangan tipis 2-1.

Meski diunggulkan, Robert Alberts enggan menganggap PSS Sleman lawan yang mudah.

Pelatih asal Belanda itu mengajak anak asuhnya untuk meningkatkan konsentrasi supaya bisa meraih hasil maksimal.

"Kami harus lebih meningkatkan konsentrasi agar tetap konsisten. Tidak ada menganggap enteng lawan, semua lawan sama," ujar Robert Alberts dikutip BolaSport.com dari laman resmi Persib, Rabu (11/3/2020).

Baca Juga: PSM Makassar Sumbangkan Kartu Merah Terbanyak di Piala AFC 2020

Menurutnya, selama ini Febri Hariyadi dkk telah menunjukkan usaha kerasnya bagi tim.

Robert Alberts juga menargetkan tiga poin ketika bermain di kandang sendiri.

"Pemain semua telah menunjukan perkembangan dan kerja keras yang luar biasa. Kami harus coba tiga poin, terutama harus menyapu bersih semua pertandingan kandang," tuturnya mengakhiri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P