Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal All England Open 2020 - Indonesia Sisakan Harapan pada 4 Wakil Tersisa

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 13 Maret 2020 | 10:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada babak pertama All England Open 2020 di Arena Birmingham, Inggris, Rabu (11/3/2020). (BADMINTON INDONESIA)

Marcus/Kevin yang akan menjumpai wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, selalu bisa meraih kemenangan dalam enam pertandingan sebelumnya.

Terkini, pasangan berjulukan Minions itu mengatasi Chia/Soh pada laga final Kejuaraan Beregu Asia 2020 dengan skor 22-20, 21-16.

Rapor serupa juga dipegang Ahsan/Hendra atas pasangan Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, yang akan menjadi lawan pada perempat final.

Duet berjulukan The Daddies itu unggul 6-1 atas Endo/Watanabe.

Baca Juga: All England Open 2020 - On Fire-nya Pemain Tuan Rumah Bikin Indonesia Untung sekaligus Rugi

Satu-satunya kekalahan yang ditelan Ahsan/Hendra terjadi pada penyisihan grup BWF World Tour Finals 2018.

Namun, kekalahan pada turnamen itu sudah "dibayar lunas" oleh Ahsan/Hendra saat mereka bertemu pada final BWF World Tour Finals 2019.

Pada laga puncak tersebut, The Daddies menang dengan skor 24-22, 21-19.

Sementara itu, pada nomor ganda campuran, Indonesia berpeluang menyabet gelar juara melalui Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.

BADMINTON INDONESIA
Aksi ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti pada babak kedua All England 2020, Kamis (12/3/2020)