Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rapor Pertemuan Persib Vs PSS Sleman, Maung Bandung Terlalu Perkasa

By Nungki Nugroho - Sabtu, 14 Maret 2020 | 12:50 WIB
Bek Persib Bandung, Victor Igbonefo, membela timnya saat laga uji coba melawan Melaka United di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, 1 Februari 2020. (PERSIB.CO.ID)

Dari catatan pertemuan tersebut, terlihat bahwa pertahanan Persib masih terlalu perkasa bagi PSS.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, telah menegaskan bahwa timnya bertekad kembali meraih poin saat bersua PSS Sleman.

"Kami melihat ke depan yaitu pertandingan menghadapi PSS. Ini harus menjadi momentum untuk kami meraih poin lagi," kata Robert Alberts dikutip BolaSport.com dari situs resmi Persib.

Juru taktik asal Belanda itu menyatakan bahwa para pemainnya dalam kondisi siap tempur.

"Persiapan tidak ada masalah, semua pemain dalam kondisi sangat bagus dan siap untuk pertandingan nanti," ujarnya menambahkan.

Robert pun meminta semua pemain agar tetap fokus dan tidak terlampau percaya diri untuk menghadapi PSS yang kini dinakhodai oleh Dejan Antonic.

"Masih ada beberapa pertandingan penting di depan, termasuk menghadapi PSS. Dan kami tidak boleh kehilangan poin," tuturnya mengakhiri.

Menurut jadwal, laga Persib kontra PSS akan disiarkan langsung oleh Indosiar mulai pukul 18.30 WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P