Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Gembira Bagi The Jak, Persija Store Akhirnya Gelar Soft Launching

By Arif Setiawan - Minggu, 15 Maret 2020 | 20:10 WIB
Skuad Persija Jakarta sedang melakukan persiapan saat melawan Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Lebih lanjut lagi, dengan berjalannya waktu, Sarman berjanji nantinya semua akan tersedia di Persija Store.

"Tapi mohon bersabar jika saat ini semua proses operasional sampai kesediaan barangnya bertahap, karena nantinya akan ada Grand Launching," jelas Sarman.

MUHAMMAD ALIF AZIZ/BOLASPORT.COM
Suporter Persija Jakarta, The JakMania.

Menanggapi tergelarnnya acara soft launching, Chief Marketing Officer Persija, Andika Suksmana merasa senang.

Andika pun berharap Persija Store bisa memuaskan bahaga kecintaan para The Jak terhadap Persija Jakarta.

"Tentu kita sambut dengan antusias soft launching Persija Store," ujar Andika.

Baca Juga: Demi Suporter, Pelatih Tira Persikabo Janji Raih Hasil Terbaik Saat Jamu Persita

Lebih lanjut lagi, Andika meyakini Persija Store tak hanya menjadi tempat jual beli merchandise Persija, namun juga bisa dijadikan sebagai simbol aset kota Jakarta.

"Karena setelah sekian lama dinantikan, kehadirannya tentu tidak saja ingin memperkenalkan semua merchandising Persija yang bisa dibeli oleh Jakmania, tapi juga menjadi satu simbol aset kota Jakarta untuk bisa di kunjungi," tutur Andika.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P