Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Praveen/Melati tampil mendominasi pada gim pamungkas. Puavaranukroh/Taerattachai nyaris tidak diberi kesempatan untuk mengembangkan permainan.
Melati tampil apik dengan menyergap bola-bola di depan net, sementara Praveen menjadi momok dengan kombinasi drop shot serta smes mematikannya.
Sejak Praveen/Melati unggul 5-0, poin mereka sama sekali tidak dapat terkejar oleh Puavaranukroh/Taerattachai. Gim pamungkas mereka tutup dengan skor telak 21-8.
Baca Juga: VIDEO - Detik-detik Kemenangan Praveen/Melati di Final All England Open 2020
Persaingan ketat juga dilalui oleh Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang turun pada partai pamungkas final All England Open 2020.
Tantangan besar dihadapi Marcus/Kevin ketika harus meladeni permainan unggulan enam ganda putra Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang).
Sekadar informasi, Marcus/Kevin tak pernah menang dalam lima pertemuan terakhir melawan pasangan andalan Negeri Sakura tersebut.
Benteng kokoh yang dibangun Endo/Watanabe membuat serangan Marcus/Kevin buntu. Gim pertama menjadi milik Endo/Watanabe dengan skor 21-18.
Marcus/Kevin kemudian bangkit pada gim berikutnya. Permainan sabar yang mereka peragakan membuahkan hasil dengan kemenangan 21-12 pada gim kedua.
Baca Juga: Hasil Final All England Open 2020 - Tangisan Sang Juara di Partai Tunggal Putra