Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dalam kesempatan itu, pria berusia 53 tahun tersebut juga mengungkapkan alasan sederhana mengapa dia menjadi pendukung petinju asal Inggris itu.
"Saya sungguh menyukainya, saya bangga dengannya karena memakai nama saya," kata Mike Tyson, dilansir BolaSport.com dari The Sportsman.
"Saya benar-benar bersyukur dan merasa rendah hati ketika pertama kali mengetahui bahwa dia mempunyai nama yang sama dengan saya," jelasnya.
Baca Juga: Tekad Khabib Nurmagomedov Jadikan Tony Ferguson sebagai Batu Loncatan
Lebih jauh lagi, Mike Tyson juga menilai petinju berjulukan Gypsy King tersebut mempunyai gaya bertarung yang baik.
"Saya pikir gaya bertarung Fury telah bekerja dengan baik untuknya," tutur Mike Tyson lagi.
Dia juga yakin, Fury bersama pemegang empat sabuk juara ( IBF, IBO, WBO, dan WBA), Anthony Joshua, masih akan berbicara banyak di kelas berat.
"Mereka berada dalam bentuk terbaik yang memungkinkan mereka menjadi dan meraih hal lebih banyak lagi dalam olahraga ini," ucapnya mengakhiri.
Baca Juga: Tujuh Anggota Tim McLaren Dinyatakan Negatif Terjangkit Virus Corona