Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Inter Milan semakin agresif dalam mencari pemain untuk memperkuat tim mereka musim depan.
Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, merasa timnya masih butuh beberapa peningkatan.
Conte ingin memfokuskan transfer Inter Milan musim depan untuk memperkuat lini serang timnya.
Dilansir BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport, Inter Milan akan kembali mencoba merekrut striker Chelsea, Olivier Giroud.
Olivier Giroud sudah menjadi target Chelsea sejak musim dingin tahun ini.
Baca Juga: Bentuk Perhatian Antonio Conte Semasa Inter Milan Jalani Karantina
Transfer tersebut belum terwujud dan Inter Milan siap menuntaskan rasa penasarannya musim depan.
Kontrak Giroud dengan Chelsea akan berakhir pada 30 Juni 2020 dan Chelsea belum menawarkan perpanjangan.
Kondisi ini memungkinkan Inter Milan untuk mendatangkan Giroud secara gratis.
Baca Juga: Inilah Aktivitas Youngster Barcelona Selama Jalani Karantina
Selain Giroud, Inter Milan juga mencoba mendatangkan gelandang Bayern Muenchen, Corentin Tolisso.
Conte memang sudah menjadi penggemar berat Tolisso sejak ia masih melatih Chelsea.
Untuk mendatangkan Tolisso, Inter Milan perlu merogeh kocek hingga 35 juta euro (sekitar Rp598 miliar).