Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Romelu Lukaku Sebut Perbedaan antara Manchester United dan Inter Milan

By Adi Nugroho - Sabtu, 21 Maret 2020 | 10:30 WIB
Romelu Lukaku mencetak gol Inter Milan ke gawang Cagliari dalam partai Coppa Italia di Giuseppe Meazza, Milan, 14 Januari 2020. (TWITTER.COM/FORTY_BET)

Perihal latihan juga menjadi faktor yang berperan terhadap performa pria yang pernah bermain untuk Anderlecht, Chelsea, dan Everton itu.

Pasalnya, Lukaku merasa latihan di Inter Milan dan Manchester United sangat berbeda.

Di klub barunya, Lukaku merasa kerja sama tim yang lebih berasa dibandingkan tim yang ia bela sebelumnya.

Baca Juga: Dampak COVID-19, WWE Resmi Tunda Jadwal Turnya Ke Afrika Selatan

"Latihan di sini berbeda, di sini Anda diminta untuk bekerja lebih keras," kata Lukaku.

"Tanya saja Ashley Young. Ada banyak perbedaan. Di sini tim adalah tim, ada seperti ikatan tersendiri, bahkan kami memiliki waktu untuk makan bersama sebanyak dua atau tiga kali dalam seminggu."

"Di sini semua dikerjakan bersama-sama, tidak ada yang ditinggalkan," tutur Lukaku menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P