Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rencana Kelanjutan Liga Inggris: Selesaikan Sisa Laga Dalam 4-6 Pekan Mulai Juli 2020

By Bagas Reza Murti - Minggu, 29 Maret 2020 | 13:02 WIB
Ilustrasi berita Liga Inggris. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM )

Namun hal tersebut membuat pemain yang habis kontraknya pada Juni 2020 akan bermasalah.

Beberapa pemain klub-klub raksasa Premier League seperti Willian, David Silva, Jan Vertonghen, Olivier Giroud dan Adam Lallana habis kontraknya pada Juni 2020.

Legenda Manchester United, Gary Neville pun memberikan saran kepada otoritas sepak bola Inggris untuk mengizinkan perpanjangan secara temporer bagi kontrak pemain yang habis bulan Juni.

"Perpanjang kontrak pemain untuk menyelesaikan musim 2019-2020, dan berikan paket bantuan keuangan untuk klub yang membutuhkan," cuit Neville di twitter bersama dengan 4 poin lain untuk menyelamatkan musim 2019-2020.

Baca Juga: Liverpool Akal Jual Salah Satu Pemain Sayap ke Klub Liga Spanyol

TWITTER.COM/SUPERBIAPROELIA
Mantan kapten sekaligus legenda Manchester United, Gary Neville.

Saat ini badan sepak bola Eropa (UEFA) juga sedang menyusun rencana untuk menggelar liga-liga domestik.

Hasilnya, Presiden UEFA, Aleksander Ceferin, setelah bekerja sama dengan federasi nasonal negara anggota, memperkirakan kapan sepak bola di seluruh Eropa bergulir kembali.

Menurut Ceferin, kompetisi paling cepat bisa dimulai lagi pada pertengahan Mei.

Akan tetapi, itu bukan satu-satunya opsi yang dirancang oleh Ceferin, terdapat dua kemungkinan lain yang bisa diterapkan.