Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Osvaldo, Lelucon Valentino Rossi yang Sukses Bikin Wartawan Rela Datang Jauh-jauh untuk Ditipu

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Selasa, 31 Maret 2020 | 07:30 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, ketika menunjukkan helm yang dia kenakan pada MotoGP Italia 2019. (TWITTER.COM/YAMAHAMOTOGP)

"Perlu sebuah profesionalisme untuk bisa memainkan lelucon yang membuat kami tak bisa menahan tawa," tutur Rossi mengenang.

"Aku mendekatinya dan berpura-pura sedang bicara serius dengannya, sementara para wartawan dan rombongannya begitu tegang."

Wawancara dengan Osvaldo pada akhirnya terlaksana. Interviu berlangsung selama 15 menit dan ditayangkan pada malam harinya di RAI.

"Dan mereka tak curiga sedikitpun," tutur Rossi menutup.

Rossi membawa kembali sponsor rekaannya itu dalam bentuk topi ketika memenangi balapan di Australia pada tahun yang sama.

Stiker Polleria Osvaldo pada akhirnya hanya sekali muncul di motor Valentino Rossi, sebagai lelucon lain di tengah tes pramusim di Malaysia pada 2007.

Baca Juga: Kisah Valentino Rossi dan Rival Spesial yang Tak Mau Disalipnya Saat Balapan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P