Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dokter Tim Persib Tak Akan Lakukan Tes COVID-19 pada Pemain Lain

By Faizal Rizki Pratama - Selasa, 31 Maret 2020 | 06:50 WIB
Gelandang Persib Bandung menjalani pemeriksaan medis dalam rangka mencegah virus corona di Graha Persib, Kamis (26/3/2020) (PERSIB.CO.ID)

Dengan begitu tim dokter Persib tidak akan melakukan tes COVID-19 pada anggota skuad Maung Bandung yang lain dan hanya akan menjalani isolasi mandiri selama 14 hari.

Rafi juga menegaskan Febri Haryadi dkk. tidak akan melakukan tes berbasis PCR atau polymerase chain reaction.

"Tidak usah. Buat apa? Tindakannya isolasi mandiri karena sebenarnya tidak bergejala, tidak ada keluhan apa-apa di dalam tim, semua sehat-sehat," ucapnya.

Baca Juga: Sejarah Hari Ini, Kiprah Pencetak Gol Terbaik Liga Indonesia Dimulai

"Ini artinya sekarang tidak ada yang sakit di tim, tetapi sesuai SOP, karena pernah dekat dengan orang positif jadi statusnya ODP. Kami lakukan isolasi mandiri selama 14 hari," katanya.

Disinggung kembali mengenai kondisi Wander Luiz, Rafi menjelaskan sang penyerang masih dalam tahap isolasi.

Hal ini karena status Wander hanya sebagai carrier dan ditakutkan akan menular pada mereka yang daya tahan tubuhnya rendah.

"Luiz sehat, tidak ada keluhan apapun seperti batuk, pilek, atau demam. Cuma dilakukan isolasi, khawatirnya dia menularkan ke orang lain yang daya tahan tubuhnya rendah," ucap Rafi lagi.

Baca Juga: Soal Pemotongan Gaji, Aji Santoso Nilai Keputusan PSSI Sudah Ideal

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Happy 34th birthday to Sergio Ramos. #sergioramos #realmadrid #ligaspanyol #bolasport #bolastylo #sportfeat #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P