Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Dari sana tahu pemain hebat Persebaya seperti Anang Ma'ruf, Mat Halil, Korinus Fingkrew, lalu saya pun ingin mengikuti jejaknya," kata Zulfikar.
Tak berselang lama, Zulfikar langsung meminta kepada ayahnya untuk memasukan dia ke sekolah sepak bola.
Baca Juga: Alberto Goncalves Tak Masalah Gajinya Dibayar Cuma 25 Persen
Sang ayah yang bernama Moch Gentur Mukti Arifin mendukung penuh keinginan dari anaknya.
Gentur kemudian memilih Indonesia Muda (IM), salah satu klub internal Persebaya, sebagai tempat untuk menitipkan anaknya menimba ilmu tentang sepak bola.
"Ayah sendiri yang dulu mengantar saya latihan di IM," ujar Zulfikar.
Sementara itu, tak hanya Zulfikar yang berhasil mendapatkan promosi ke tim senior Persebaya.
Nama-nama lain seperti Koko Ari Araya, Muhammad Kemaluddin, Rizky Ridho, dan M. Supriadi juga mengikuti jejak Zulkifar.
Baca Juga: Bek PSIS Semarang Rindukan Atmosfer Pertandingan Liga Indonesia