Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jorge Lorenzo Diam-diam Ingin Dapatkan Posisi Valentino Rossi di Petronas?

By Agung Kurniawan - Jumat, 3 April 2020 | 09:09 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi (kiri), mendengarkan saran dari Jorge Lorenzo saat tes pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Sepang, Malaysia, 8 Februari 2020. (TWITTER.COM/MOTOGP)

Rossi sendiri masih belum membuat keputusan yang pasti apakah dia akan pensiun atau tetap membalap di MotoGP.

Adapun jika Rossi memilih gantung helm, Carlo Pernat menilai Lorenzo berpotensi mengambil alih posisi yang dihiraukan sang juara dunia sembilan kali.

instagram.com/jorgelorenzo99
Test rider Yamaha, Jorge Lorenzo.

"Siapa tahu apa yang akan terjadi ke depannya? Mungkin Valentino Rossi akan mengubah keputusannya," kata Carlo Pernat, dilansir BolaSport.com dari GPOne.

"Waspada dengan Jorge Lorenzo, mungkin dia ingin mengambil tempat Valentino Rossi bersama Petronas," imbuh mantan manajer tim Aprilia itu.

Di sisi lain, Pernat merasa tim-tim MotoGP berada dalam kondisi yang sulit lantaran pandemi virus corona yang tengah melanda dunia.

"Ini akan menjadi musim kejuaraan yang sama sekali berbeda, karena biaya, upah serta investasi akan direvisi, semua pembalap menyadari hal ini," kata Pernat mengkahiri.

Baca Juga: ;Pandemi COVID-19, PON 2020 di Papua Diminta Ditunda

Baca Juga: Pesan Mike Tyson kepada Deontay Wilder agar Tak Kalah dari Tyson Fury Lagi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P