Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

10 Petinju Ini Punya Bogem Paling Kuat Berdasarkan Rasio Catatan KO

By Fauzi Handoko Arif - Minggu, 5 April 2020 | 05:30 WIB
Petinju kelas berat, Deontay Wilder, saat melakukan sesi timbang badan. (twitter.com/BronzeBomber)

Rocky Marciano, sang legenda tinju, mempunyai riwayat meraih KO sebanyak 43 kali dalam 49 pertandingan.

Catatan tersebut membuat dia memiliki rasio kemenangan KO sebesar 87,8 persen.

Sosok Marciano begitu terkenal, sampai produser film Hollywood membuat film biopik berjudul "Rocky".

1. Deontay Wilder (AS)

Selain Anthony Joshua, Deontay Wilder juga mewakili petinju kelas berat saat ini yang memunyai pukulan mematikan.

Wilder bahkan memiliki catatan KO sebanyak 41 kali dari 44 pertandingan.

Berdasarkan riwayat tersebut, rasio kemenangan KO Wilder pun mencapai 93,2 persen.

Namun, torehan cemerlang petinju berjulukan The Bronze Bomber itu sedikit tercoreng setelah menelan kekalahan pertama dari Tyson Fury (Inggris).

Akibat dari kekalahan itu, Wilder pun kehilangan sabuk juara dunia kelas berat versi WBC.

Ket: Artikel ini telah mendapat koreksi dari versi sebelumnya. Redaksi BolaSport memohon maaf atas ketidaknyamanan yang mungkin disebabkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P