Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kylian Mbappe Buat Real Madrid Sulit Rekrut Paul Pogba

By Rebiyyah Salasah - Minggu, 12 April 2020 | 13:30 WIB
Penyerang muda Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, yang dikabarkan menjadi target utama Real Madrid. (TWITTER.COM/ILYAAS56)

Ia percaya, menambah pemain di sektor tengah bukan prioritas berkat kemunculan Federico Valverde dan bakal kembalinya pemain-pemain pinjaman seperti Martin Odegaard dan Dani Ceballos.

Real Madrid berencana membawa Mbappe ke Bernabeu pada tahun 2021 dan agenda itu akan menghalangi perekrutan Pogba.

Los Blancos tak mungkin memboyong kedua bintang tersebut sekaligus lantaran harus mengeluarkan uang yang tak sedikit.

Sementara itu, Mbappe bersikeras bahwa satu-satunya fokusnya adalah bermain untuk PSG dan tak ingin membicarakan tentang pindah ke klub lain.

Baca Juga: Satu Hal yang Bakal Hancur kalau Liverpool Nekat Rekrut Kylian Mbappe

"Sekarang saya bersama PSG dan saya 100 persen bersama klub," kata Mbappe, dilansir BolaSport.com dari Diario AS.

"Saya ingin membantu klub bertumbuh musim ini untuk memenangkan banyak gelar. Jadi, bagi saya tidak baik untuk berbicara tentang masa depan."

"Saya memikirkan klub karena klub membantu saya. Saya datang ke sini pada usia 18 tahun. Saya berbakat, tetapi bukan superstar."

"Sekarang, saya adalah superstar, terima kasih kepada PSG dan timnas Prancis."

"Saya harus tetap tenang dan tetap fokus pada PSG."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P