Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Kisruh Gaji Eks Persib Bandung di PSKC Cimahi, Hanya Karena Miskomunikasi
Akan tetapi Presiden Federasi Sepak Bola Italia (FIGC), Gabriele Gravina tidak setuju dengan pendapat itu.
Menurutnya, Liga Italia musim ini akan segera kembali begitu kondisinya sudah membaik.
"Begitu kondisinya benar, kami akan menyelesaikan kompetisi," kata Gravina seperti dikutip BolaSport.com dari BBC Sport.
"Segera, akan ada pertemuan. Kami akan menetapkan prosedur yang kemudian akan kami komunikasikan," ujar Gravina menambahkan.
Baca Juga: Aksi Bar-bar Nakagami di Balapan MotoGP Virtual: Motor Terbang hingga Seruduk Marquez Bersaudara
Selain itu, Gravina juga mengatakan bahwa FIGC akan mengadakan tes virus corona untuk pemain Liga Italia sebelum memulai kompetisi.
Hal itu agar memastikan tidak ada pemain yang masih positif virus corona dan tidak akan menulari pemain lainnya.
"Kami akan memulai, saya berharap, pada awal Mei dengan tes untuk memastikan bahwa para pemain negatif dan pelatihan dapat diikuti," ucap Gravina melanjutkan.
"Apakah kita akan bermain sepanjang musim panas? Kami tidak memiliki batas waktu tetapi idenya adalah untuk menyelesaikan liga," tutupnya.