Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dituduh Ada Korupsi di Lingkungan Internal, Barcelona Tuntut Emili Rousaud

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 14 April 2020 | 13:00 WIB
FC Barcelona merilis pernyataan resmi terkait tuduhan korupsi yang dilontarkan oleh mantan direksi klub yang belum lama ini mengundurkan diri, Emili Rousaud. (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

Tak terima dengan tuduhan itu, Barcelona kemudian menuntut Rosaud karena mencemarkan nama baik klub.

"Dalam menghadapi tuduhan yang tidak berdasar oleh Emili Rousaud, mantan wakil presiden klub, dalam sejumlah wawancara dengan media, dewan direksi dengan tegas menyangkal tindakan apa pun yang dapat digambarkan sebagai korupsi," tulis pernyataan resmi klub.

"Kami setuju untuk menganggap hal ini sebagai tindakan kriminal. Barcelona tak bisa menolerir tuduhan yang secara serius merusak citra klub,"

"Tindakan hukum yang diambil adalah membela kehormatan klub dan karyawan."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P