Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dari hasil kerja kerasnya tersebut, akhirnya Dado bisa diterima di Persib junior dan menjadi seorang ball boy setiap kali Persib menjalani pertandingan-pertandingannya di Liga Indonesia.
Beranjak sampai usia remaja, Dado akhirnya menyeberang ke Pelita Jaya U-21 dan kerja keras ketika latihan sedari kecil terbayarkan usai membawa tim tersebut menjuarai ISL U-21 tahun 2008-2009.
Baca Juga: Tidak Disangka, Pemain PSM Makassar Ini Ternyata Pecinta Kucing
Perkembangan pesat dalam kariernya akhirnya membawa Dado masuk ke tim Arema FC pada tahun 2012.
Sampai baru pada 2014 mimpinya menjadi kenyataan saat Dado dipinang oleh Persib Bandung, tim impiannya sejak kecil.
Kali ini Dado mengaku impian selanjutnya adalah membawa Persib Bandung menjadi juara.
"Awalnya berat, tetapi dinikmati saja. Mimpi dan harapan membuat saya tetap berusaha keras. Semoga mimpi membawa Persib menjadi juara dapat saya wujudkan," katanya.