Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tawaran Cocok, Federico Chiesa Bisa Diboyong Man United atau Juventus

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 16 April 2020 | 21:45 WIB
Winger Fiorentina, Federico Chiesa. (TWITTER.COM/JUVENTUSGO)

"Saya berharap untuk masa kini ia dan rekan-rekan di klub dapat membawa yang terbaik di kompetisi," ujar Comisso menambahkan.

Comisso sendiri pernah menyatakan tidak akan melepas winger 22 tahun itu jika tidak ada klub yang berani menebus nominal senilai 100 juta euro (sekitar Rp 1,7 triliun).

Namun, pandemi COVID-19 yang melanda sebagian besar belahan dunia dapat membuat harga Chiesa jauh dari harapan Comisso.

Menurut data di Transfermarkt per 8 April 2020, harga Chiesa di pasaran saat ini senilai 48 juta euro (sekitar Rp 818 miliar).

Baik Juventus maupun Manchester United bakal bersaing ketat untuk memperebutkan pemain yang berposisi winger kanan tersebut pada musim panas mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P