Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Petinju Masa Depan Pilihan David Haye, Pernah Kalah Tak Masalah

By Fauzi Handoko Arif - Minggu, 19 April 2020 | 08:45 WIB
Petinju Inggris, Daniel Dubois. Dia dikenal sebagai titisan Mike Tyson lantaran memiliki pukulan keras seperti pendahulunya. (TWITTER.COM/DYNAMITEDUBOIS)

Baca Juga: Mematikan, Teco Akui Willian Pacheco Dilatih Untuk Mencetak Gol

"Hanya karena seorang petinju tidak terkalahkan, itu tidak berarti mereka lebih baik daripada petinju dengan satu kekalahan di riwayatnya," ucap Haye.

"Asalkan, dia belajar dari kekalahan dan tidak melakukan kesalahan yang sama lagi masa depan. Sadiq adalah petinju masa depan," katanya melanjutkan.

5. Conor Benn (Inggris)

Conor Benn adalah petinju yang berkarier di divisi welterweight dan merupakan anak dari mantan petinju, Nigel Benn.

Petinju berjuluk The Destroyer ini sukses mengantongi 16 kali kemenangan dari 16 pertarungan.

"Dia sangat bugar, fokus, mempunyai DNA Nigel Benn yang mengalir di nadinya. Dia memiliki gaya bertarungnya sendiri juga," kata Haye.

"Conor terus melangkah dan saya berharap tahun 2020 akan menjadi tahun dia untuk menembus ke panggung utama perebutan gelar," katanya menambahkan.

Baca Juga: Anthony Joshua Beberkan Momen Pertarungan Tinju Paling Berkesan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P