Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan Kalah di Final Liga Champions 2004-2005 karena Dewa-dewa Cemburu

By Finky Ariandi - Senin, 20 April 2020 | 21:00 WIB
Kapten Liverpool, Steven Gerrard, mengangkat trofi Liga Champions 2004-2005 setelah berhasil mengalahkan AC Milan. (TWITTER.COM/KOFPLIS)

"Sayangnya kekalahan tersebut harus terjadi. Saya pun sampai harus minum obat anti-depresi di malam itu karena saya tidak bisa tidur tenang."

"Jelas saya tidak bisa mempercayai apa yang telah terjadi," ucap eks Direktur AC Milan menambahkan.

Awalnya, AC Milan berhasil unggul tiga gol terlebih dahulu melalui gol cepat Paolo Maldini pada menit ke-1 dan brace yang dicetak Hernan Crespo pada menit ke-39 dan 44.

Namun, Liverpool berhasil melesekkan tiga gol yang dicetak dalam waktu enam menit di babak kedua oleh Steven Gerrard (54'), Vladimir Smicer (56') dan Xabi Alonso (60').

Liverpool kemudian menang 3-2 dalam adu penalti di mana tiga eksekutor AC Milan mengalami kegagalan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P