Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Bermain di Liga Tajikistan, Eks Persebaya Ini Lebih Ganas dari Wander Luiz

By Alif Mardiansyah - Sabtu, 25 April 2020 | 14:30 WIB
Manuchekhr Dzhalilov raih gelar penghagaan pemain terbaik di Tajikistas super cup 2020 (TWITTER)

Pemain ini merupakan pesepakbola kelahiran Tajikistan yang bermain di Persebaya Surabaya musim lalu, Liga 1 2019.

Baca Juga: 2 Calon Pemain Naturalisasi Red Bull Depok FC Berikan Jawaban

Sosok tersebut adalah Manuchekhr Dzhalilov yang sekarang memperkuat salah satu klub di Liga Tajikistan, FC Istiklol.

Manu, sapaan Manuchekhr Dzhalilov, memang sudah tidak asing lagi dalam persepakbolaan Indonesia.

Dirinya telah memperkuat dua tim yang berbeda saat mencoba berpetualang di Liga Indonesia.

Baca Juga: Red Bull Indonesia Buka Suara Soal Kehadiran RB Depok FC

Pada tahun 2018, gelandang berusia 29 tahun tersebut memperkuat klub pertamanya di Indonesia bersama Sriwijaya FC.

Dilansir dari Transfermarkt, selama memperkuat Sriwijaya FC, Manu telah berikan tujuh gol dan lima assist dari 30 laga.

Satu tahun berikutnya, Persebaya Surabaya resmi mendatangkan Manuchekhr Dzhalilov untuk berkompetisi di tahun 2019. 

Baca Juga: Marko Simic Beri Bukti Meski Sempat Ditolak Perkuat Timnas Kroasia