Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Alhamdulilllah puasa sampai hari ini lancar. Kalau selama puasa ini kami sering makan pakai nasi, padahal kalau nggak puasa, kami sarapan sereal saja," ucap David dikutip BolaSport dari laman resmi klub.
Kedua pemain yang musim ini dipromosikan ke skuad inti Laskar Antasari itu mengaku tak banyak kegiatan yang dilakukan selama di Inggris.
Selain karena sedang dalam status karantina wilayah, juga karena adanya ibadah puasa.
Porsi latihan mereka juga berkurang dari biasanya, malahan sisa waktu luang lainnya banyak digunakan seperti anak-anak muda pada umumnya.
Baca Juga: Liga Vietnam Segera Bergulir, Bagaimana dengan Kompetisi di Indonesia?
Apalagi kalau tidak bermain game, karena dapat mengisi kelonggaran dengan tidak banyak membutuhkan tenaga.
Main game juga menajadi pilihan yang efektif untuk menanti waktu berbuka.
"Selain PUBG, waktu pemulihan dihabiskan dengan menonton Netflix," ucap Bagus Kahfi.
Selama di Inggris, mereka tinggal di sebuah rumah di kota Birmingham