Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Barito Putera Rutin Ganti Program Latihan Seminggu Sekali

By Rinaldy Azka Abdillah - Kamis, 30 April 2020 | 06:45 WIB
Pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman alias Djanur (kanan), memberikan keterangan saat konferensi pers sebelum lawan PSIS Semarang pada pekan ke-24 Liga 1 2019. (LIGA-INDONESIA.ID)

Di sisi lain, pelatih fisik dari Barito Putera, Dino Sefriyanto, mengaku bahwa latihan mandiri juga bagus untuk imunitas para pemainnya.

Dengan COVID-19 yang saat ini sedang menyerang Indonesia, tentunya tetap melakukan latihan mandiri di rumah masing-masing menjadi jawaban yang pas untuk menghadapi wabah tersebut.

Baca Juga: Kompetisi Berhenti Sementara, Pemain Persebaya Ini Jualan Ayam Potong

Terlebih hal tersebut juga merupakan imbauan dari pemerintah dalam upaya memutus rantai penyebaran virus.

"Latihan di rumah dalam situasi saat ini yang jelas lebih aman. Ini sesuai anjuran dari pemerintah, harus menerapkan physical distancing."

"Latihan mandiri ini intensitasnya sedang, namun akan mempengaruhi imunitas tubuh," kata mantan pelatih fisik Perseru Badak Lampung tersebut.

Baca Juga: Cerita Dua Kitman Bali United yang Bertugas Penuhi Kebutuhan Tim

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P